Sudahkah Anda pernah mendengar mengenai pasta thermal? Jika belum pernah mendengar mengenai istilah pasta thermal, maka pada kesempatan kali ini saya ingin sedikit mengulas mengenai pasta athermal dan kegunaannya jika digunakan dalam komponen elektronika.
Banyak industri yang memproduksi pasta thermal, salah satunya adalah PT. Eonchemicals Putra yang berlokasi di Jakarta. Seperti yang dilansir dalam website eonchemicals.com bahwa pasta thermal merupakan pasta yang memiliki daya hantar panas sangat baik. Jika memiliki daya hantar panas yang sangat baik, maka tentu saja panas yang dihasilkan oleh suatu komponen elektronik akan cepat terbuang.
Hampir semua industri yang bergerak di bidang elektronik akan menggunakan pasta thermal ini. Sebut saja produksi laptop, audio system, Central Processing Unit (CPU) serta berbagai produk elektronik lainnya sebagai penunjang aktivitas manusia sehari-hari.
Kegunaan Pasta Thermal Untuk Komponen Elektronika
Seperti yang saya sebutkan di atas, bahwa pasta thermal sangat banyak sekali kegunaannya ketika memproduksi barang-barang elektronika. Kegunaannya antara lain:
1. Dapat Membuat Produk Elektronika Lebih Awet dan Tahan Lama
Produk Elektronik akan mudah menghasilkan panas jika dipakai secara rutin. Tentu jika digunakan secara kontinu dan tidak ada pasta thermal di dalamnya, dikuatirkan produk elektronik akan mengalami kerusakan lebih cepat dari masa pakainya.
Dengan digunakannya pasta thermal pada barang elektronik maka dapat membuat barang tersebut lebih awet dan tahan lama digunakan. Tentu saja hal ini membawa benefit bagi pemilik barang tersebut, karena dia tak perlu mengeluarkan biaya tambahan apabila terjadi kerusahan.
2. Memperkuat Branding Suatu Produk
Jika suatu produk elektronik telah menggunakan pasta thermal, tentu saja akan lebih awet seperti yang saya ulas pada point pertama. Nah, jika awet dan tahan lama maka kualitas pun tidak akan diragukan lagi.
Produk elektronik yang kuat dan tahan lama tentu akan lebih banyak dicari oleh masyarakat. Nilai jualnya pun meningkat dan branding di masyarakat lebih kuat. Menguntungkan bukan!
3. Meningkatkan Kinerja Suatu Produk Elektronik
Pasta thermal dalam sebuah produk elektronik akan membantu dalam pengelolaan panas berlebih suatu produk. Misalnya saja pada CPU atau laptop, keberadaan pasta thermal ini sangat membantu menurunkan panas pada laptop maupun CPU.
Pasta Thermal pada CPU atau laptop dapat diganti sebaiknya setiap satu tahun sekali. Hal ini dikarenakan kemungkin adanya penurunan kerja pasta thermal pada komponen elektronika tersebut.
Lalu, dimanakah kita bisa mendapatkan pasta thermal untuk kebutuhan tersebut? PT. Eonchemicals Putra bisa jadi salah satu solusi dalam mendapatkan pasta thermal untuk kebutuhan produksi barang-barang elektronik tersebut.
PT. Eonchemicals Putra: Perusahaan Specialty Chemical Untuk Kebutuhan Industri
Berdiri sejak tahun 1987. PT. Eonchemicals Putra komit dalam memberikan pelayanan teknis segala sesuatu yang ada hubungannya dengan kebutuhan industri. Dengan memiliki visi menjadi perusahaan yang bermanfaat untuk orang di sekitarnya, serta menghasilkan EonWow bagi customer dan juga karyawan, telah mengantarkan Eonchemicals sebagai salah satu perusahaan yang meraih sertifikasi ISO 9001, ISO 14001 dan juga ISO 45001.
Adapun nilai-nilan tinggi yang selalu dijunjung oleh Eonchemicals Putra antara lain:
- Peduli pada karyawan
- Fokus pada konsumen
- Integritas, serta
- Perbaikan terus menerus
Penutup
Demikian ulasan singkat saya mengenai manfaat penggunaan pasta thermal untuk komponen elektronika. Jika Anda pemilik bisnis di bidang pembuatan barang-barang elektronik, Anda bisa menghubungi PT. Eonchemicals Putra, sebagai perusahaan kimia khusus dimana menyediakan bahan baku diprioritaskan untuk perusahaan atau industri. Namun selain itu pula. Eonchemicals juga melayani kebutuhan untuk perorangan.
Semoga bermanfaat.
Posting Komentar untuk "Manfaat Penggunaan Pasta Thermal Untuk Komponen Elektronika"